Otomotifnet.com - Kompetisi dirt track di Motor Ranch milik Valentino Rossi bertajuk Dei 100 km Campioni 2017 (17/12/2017) ternyata bukan dirt track biasa.
Konsep 100 Km Dei Campioni 2017 mengadopsi balap ketahanan, bedanya trek bukan aspal.
Perbedaan lainnya adalah kalau balap motor ketahanan menggunakan satu motor di mana pembalap menggunakan silih berganti.
Di 100 Km Dei Campioni 2017, kontestannya memakai motor masing-masing.
BACA JUGA: Dilarang Ketawa! Nih Toyota Avanza Dijual Rp 35 Juta
Terus mirip balap ketahanannya di mana?
Setiap tim terdiri dari dua pembalap dengan motornya masing-masing.
Nah pergantian jatah balapnya ternyata ditentukan dengan pemindahan transponder dari satu motor ke motor yang lain.
Seperti diperlihatkan di video yang diunggah di Instagram milik Valentino Rossi @valeyellow46.
Valentino Rossi yang berduet dengan adiknya, Luca Marini, mendapat giliran kedua.