Otomotifnet.com - Persaingan pasar motor terutama skuter matik (skutik) banyak mengalami pasang surut.
Seperti yang terjadi pada skutik entry level milik Yamaha, yaitu Mio-series yang bisa dibilang kurang greget penjualannya.
Menurut data distribusi sepeda motor yang dilandir Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) bulan November lalu, diketahui varian skutik Mio terdistribusi sebanyak 25.166 unit.
Jumlah tersebut sangat jauh bila dibandingkan dengan skutik entry level-nya rival Yamaha, yakni Honda BeAt yang mampu dipasarkan sebanyak 188.446 unit.
(BACA JUGA: Ajiiib...Tanpa Survey Yamaha Mio S Siap Dikirim Dalam 30 Menit)
Bahkan jumlah Mio enggak mampu mengungguli NMAX yang terdistribusi sebanyak 29.328 unit.
Padahal NMAX merupakan skutik kelas menengah dengan harga yang jauh di atas Mio-series.
Dari data tersebut bisa diartikan, bahwa untuk Honda BeAT lebih diminati oleh masyarakat Indonesia.