Otomotifnet.com - Persoalan airbag Takata masih menjadi perhatian penting dunia otomotif.
Airbag Takata sudah banyak menelan korban jiwa di berbagai belahan dunia.
Kabar terakhir, salah seorang warga di Malaysia mengalami kecelakaan karena masalah pada airbag Takata.
Seperti dilansir melalui themalaymailonline.com, pria tersebut meninggal dunia di tempat.
Peristiwa nahas tersebut terjadi pada 1 Januari 2018.
(BACA JUGA: Bikin Toyota Sienta Tambah Ganteng Dengan Gril Dari Sisuka)
Meninggalnya pengemudi tersebut diperkirakan oleh letusan kantong udara dengan kekuatan yang berlebih.
Hal ini dikonfirmasi langsung oleh pihak Kepolisian setempat.
Honda Malaysia telah mengeluarkan pernyataan bahwa mobil itu merupakan mobil bekas dan harus dilakukan recall.
Namun rupanya, karena sedan tersebut berpindah tangan, pihak dealer kesulitan untuk menghubungi sang pemilik.
(BACA JUGA: Berkah Dibalik Kecelakaan, Totalitas Modifikasi BMW HP4 Full Carbon)
Seperti diketahui sebelumnya, airbag Takata telah menelan ratusan korban di dunia.
Di antaranya 18 korban jiwa dan 180 luka-luka di seluruh dunia.
Dari 18 korban jiwa itu, 12 di antaranya terjadi pada pengemudi Honda.
Wah, harus segera ditangani nih agar tidak kembali menelan korban jiwa lagi...