Kilas Balik Honda CR-V Generasi Ketiga, Model Pertama Nggak Pakai Sanggul

Joni Lono Mulia - Minggu, 4 Februari 2018 | 15:55 WIB

Honda CR-V mulai menghilangkan ban serep model 'konde' pada generasi ketiga (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com – Pada tahun 2007, Honda mendesain ulang Honda CR-V menjadi lebih segar dengan sasis baru RE3.

Sasis ini membuat wheelbase atau sumbu roda Honda CR-V generasi ketiga jadi lebih pendek.

Dengan kata lain aura sporti lebih terasa karena ubahan tersebut punya pengaruh ke pengendaliannya.

Tak hanya lebih sporti, Honda CR-V generasi ketiga juga lebih atraktif dan modern.

(BACA JUGA: Simpel Dan Jitu! Nasihat Rossi Buat Pembalap Indonesia, Jurus Kuncian Tuh)

Secara tampilan CR-V generasi ketiga ini kian dinamis, berkat bentuk atap bagian belakang yang lebih landai.

Meski be gitu, harus diakui ubahan yang dilakukan pada CR-V generasi ketiga memang menghilangkan ciri khasnya.

Terutama karena ban serep di pintu belakang yang sebelumnya ada pada CR-V generasi pertama dan kedua alias sanggul atau konde, kini menghilang.

Dio / GridOto.com
Mesin Honda CR-V gen 3 tersedia dalam dua varian

"Ya ini bisa dibilang model pertama yang tidak pakai ban serep model menggantung di pintu belakang, (ban serep) pindah ke kolong mobil," ungkap Sarto Rombe, Service Manager Honda Megatama Kapuk, Jakarta Utara.