Enggak Sabar, Benarkah Ini Wujud Yamaha R25 Versi Facelift? Persis R1!

Taufan Rizaldy Putra - Minggu, 18 Februari 2018 | 18:50 WIB

Yamaha YZF-R25 dengan fairing ala R1 (Taufan Rizaldy Putra - )

Otomotifnet.com - Beredar sebuah foto di media sosial yang memperlihatkan sebuah Yamaha R25 dengan tampilan yang berbeda.

Foto tersebut menjadi viral, karena sudah banyak menantikan sosok terbaru dari Yamaha YZF-R25 yang pertama diluncurkan di Indonesia pada tahun 2014.

Instagram / @sportbike_indonesia
Yamaha R25 dengan fairing mirip R1

Hmmm.. Kalau dilihat-lihat, mirip banget sama kakaknya, Yamaha YZF-R1.

Jangan-jangan ini R25 versi facelift yang akan datang?

(BACA JUGA: Honda CRF150 Hadir, Kawasaki Bali: Ganggu Sebentar Aja)

Mungkin saja, Yamaha sudah harus berbenah jagoannya di kelas motor sport 250cc.

Rivalnya seperti Honda CBR250RR belum lama dirilis menggantikan versi satu silindernya yang pernah sempat juga mejadi lawan R25.

Sedangkan Ninja Fi juga telah bertransformasi menjadi New Ninja 250.

Menariknya lokasi foto tersebut terjepret disinyalir adalah di Jepang, melihat dari adanya tulisan di atasnya yang menggunakan huruf Jepang.

Selain itu Yamaha R25 tersebut juga terlihat mempunyai mata kucing atau reflektor pada sepatbor depannya, yang berarti bukan terjepret di Indonesia.

Selain Fairing, tidak terlihat adanya ubahan berarti mulai dari bagian tengah sampai buritan.

Secara umum masih mirip seperti R25 yang beredar sekarang.

Ini beneran atau bukan ya?

Pasalnya YZF-R25 dengan desain fairing ala R1 sendiri rupanya sudah pernah dibuat.

saitaniya-f.com
Sulap R25 jadi R1 dengan fairing EIGHT


Salah satu builder yang membuat R25 menjadi mirip R1 adalah Saitaniya Factory, produsen body part motor dari Jepang.

(BACA JUGA: Wow…Yamaha Bali Bikin Boneka Beruang Dari Botol Oli, Gedenya Minta Ampun)

Bermarkas di prefektur Osaka, Saitaniya Factory dikenal dengan fairing merek EIGHT yang banyak dipakai pengguna motor sport Jepang.

Itu karena fairing model EIGHT memiliki desain yang menarik, seperti contohnya ya R25 demo di atas dengan desain ala R1.

Agar mirip dengan YZF-R1, fairing EIGHT yang didirikan oleh Tetsuyuki Kaneda pada tahun 2013 mengambil elemen khas dari motor sport andalan Yamaha itu.

Seperti lampu depan projector PROTEC FLH-535 LED yang bersembunyi di antara air scoop tengah, yang menjadi ciri khas YZF-R series berkapasitas besar.

Selain itu skema warna yang dipakai juga mirip, seperti kombinasi warna silver dan biru di fairing dan pelek.

Lihat saja saat dibandingkan sebelah-sebelahan dengan R1, mirip bukan?

saitaniya-f.com
Perbandingan R25 dengan fairing EIGHT dan R1


Membuat R25 dengan fairing EIGHT tidak kalah sporty dibanding CBR250RR.

Tentunya agar proporsional dengan ukuran R25, fairing EIGHT yang bermaterial fibre-reinforced plastic (FRP) diukur dengan sasis R25.

Bisa dilihat gap antara rangka dan fairingnya tetap rapat, dan EIGHT mengklaim fairingnya tidak merubah mounting fairing bawaan R25.

Namun ada beberapa perubahan di bodi seperti cover tangki yang lebih besar dan tinggi.

saitaniya-f.com
Fairing EIGHT buat R25 mirip R1


Itu agar tampilan dari sampingnya lebih proporsional, menyesuaikan dengan fairing EIGHT ala R1 ini cenderung lebih tinggi karena penggunaan windshield bubble yang cembung.

Kualitas fairing EIGHT sendiri diakui pengguna motor di Jepang, karena fairingnya digunakan banyak tim balap di Jepang.

Salah satu tim balap yang menggunakan fairing EIGHT adalah RC Koshien, yang menggunakannya di YZF-R1 di kelas All Japan Superbike (JSB 1000).

Makanya di R25 demo fairing EIGHT ini banyak part dari RC Koshien, seperti knalpot HITMAN full system berbahan titanium.

saitaniya-f.com
R25 mirip superbike berkat fairing EIGHT


Ditambah dengan rearset lebih sporty serta penggunaan material karbon di sepatbor dan engine cover membuat R25 ini lebih garang.

(BACA JUGA: Mewah Juragan! Hidup Bergelimang RX-King Mulus, Yang Ngeliat Langsung Ngiler Minta Diwarisin)

Apakah wujud Yamaha YZF-R25 facelift nanti akan seperti R25 dengan fairing EIGHT yang mirip R1?

Belum ada kabar pasti dari pihak Yamaha, baik dari segi desain maupun spesifikasinya, seperti apakah akan menggunakan suspensi depan upside-down.

Namun mengingat beberapa YZF-R series seperti R6 mulai menggunakan desain fairing ala R1, kemungkinan itu bisa saja.

Kira-kira setuju tidak jika desain R25 nanti akan seperti ini?