Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha R25 Ini Pakai Barang Serba Langka, Belinya Aja Berebutan

Parwata - Kamis, 1 Februari 2018 | 10:00 WIB
Bukan Motor Panjangan
Fariz/Otomotifnet.com
Bukan Motor Panjangan

Otomotifnet.com - Motor modifikasi biasanya disayang-sayang sang pemilik, bahkan banyak yang jarang digunakan cuma dipajang.

Tapi tidak berlaku pada Septian Fatoni setelah memodifikasi Yamaha YZF-R25 miliknya, “Modifikasi bukan buat pajangan, tapi bisa dipakai sehari-hari, turing dan kontes,” bukanya.

Aliran yang dipilih merombak tampilan R25 jadi lebih kekar menggunakan bahan limbah moge.

“Konsep tetap motor sport, cuma mau dibuat lebih kekar kayak moge.

Karena R25 kaki-kakinya nanggung, tidak terlalu besar,” imbuhnya.

USD Aprilia RSV4 lengkap dengan segitiga atas dan bawah perlu kecilin komstir agar bisa terpasang
Fariz/Otomotifnet.com
USD Aprilia RSV4 lengkap dengan segitiga atas dan bawah perlu kecilin komstir agar bisa terpasang

Pengerjaan diserahkan pada bengkel 902 Garage yang sudah biasa bermain di kaki-kaki moge.

Suspensi depan upside down (USD) comot dari Aprilia RSV4 yang ditebus Rp 35 juta, lengkap dengan kaliper remnya.

“Ini versi Ohlins yang ada tabung kecilnya di bawah, termasuk barang langka, sempat berebut saat beli,” lanjut Tian sapaannya.

Supaya USD bisa terpasang, ada penyesuaian pada bagian as komstir.

Editor : Parwata
Sumber : OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa