Pengendara Motor Remehkan Petugas, Ini Hari Minggu Polisi Pada Libur!

Joni Lono Mulia - Minggu, 4 Maret 2018 | 20:00 WIB

Hari Minggu atau tanggal merah, polisi memang libur tapi nggak melanggar aturan lalu lintas juga (Joni Lono Mulia - )


Otomotifnet.com – Insiden kecelakaan di jalan itu nggak berarti libur kalau petugas polisi juga libur.

Jangan beranggapan hari Minggu atau tanggal merah maka pengendara motor bebas nggak mematuhi aturan lalu lintas yang berlaku.

Seperti seorang pengendara motor ini yang hendak pergi diminta berbelanja sesuatu.

Pengendara motor sempat berpamitan dan diingatkan untuk menggunakan helm.

(BACA JUGA: Baru Nyadar, Motor Valentino Rossi Nggak Ada Logo 'Semakin Di Depan')

Dengan entengnya menolak dan berujar, “Ini hari Minggu, polisi pada libur.”

Di perjalanan, pengendara motor yang berani langgar aturan nggak pakai helm itu mengalami kecelakaan.

Motor yang ditunggangi menghajar lubang besar, membuat motor hilang kestabilan.

Hingga menabrak pohon dan terjatuh.

Dalam kondisi masih setengah sadar, muncul pengendara sepeda yang justru malah mengenakan helm.