Otomotifnet.com - Untuk sebuah small hatchback, Daihatsu Sirion versi facelift tahun 2018 ternyata terbilang nyaman.
Terbukti saat kami melakukan perjalanan dari Sunter ke daerah BSD melewati ragam kondisi jalan.
Yang pertama mengenai bantingan suspensinya.
Karakter suspensi Daihatsu Sirion 2018 tergolong lumayan empuk.
(BACA JUGA: Terciduk Spyshot, Suzuki Bandit 150 Bukan Nih? Bikin Enggak Sabar)
Sehingga penumpang dapat dengan nyaman duduk tanpa terganggu dengan saat melewati jalan yang bergelombang atau speedbump.
Ditambah lagi posisi duduk di baris belakang tidak terlalu tegak dan joknya cukup empuk.
Lanjut mengenai kesenyapan kabinnya.
Untuk hal ini Daihatsu Sirion 2018 pun memberikan keheningan yang cukup oke.
(BACA JUGA: Simpang Raja Ibis, Perempatan Angker Yang Sering Memakan Korban, Kabarnya Sarang Kuntilanak)
Selama kami melakukan perjalanan suasana kabin cukup senyap.
Hanya sayup-sayup terdengar suara ban saat mobil berjalan di kecepatan 80 km/jam.
Tapi memang kami belum sempat ukur dengan alat tes.
Rasanya jadi gak sabar untuk melakukan tes lengkap untuk membuktikan kemampuan sebenarnya akan kenyamanan Sirion.