Otomotifnet.com - Sempat Ramai diberitakan perihal uji coba underpass Mampang-Kuningan dilaksanakan, Sabtu ini (7/4/2018).
Hal itu berbarengan dengan dengan habisnya masa kontrak pembangunan underpass Mampang-Kungingan.
Ternyata, tidak ada tanda-tanda underpass itu bakal dilakukan uji coba dari pantauan rekan GridOto.com di lokasi pada pagi ini.
(BACA JUGA: Rongsok Atau Harta Karun? Suzuki RG-V, CBR150 Dan LS125 Teronggok Tanpa Arti)
Kondisi pintu masuk terowongan dari jalan Mampang Prapatan Raya hingga HR. Rasuna Said, Jakarta ini juga masih di tutup rapat.
Terlihat para pekerja masih menyelesaikan sejumlah pekerjaan di terowongan yang diharapkan mampu mengurai 20 sampai 30 persen kemacetan di Ibu Kota ini.
Selain itu, di rute underpass Mampang-Kuningan terlihat masih banyak kendaraan proyek yang terparkir di area itu.
Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno memposting foto-foto tinjauannya ke underpass Mampang-Kuningan beberapa waktu lalu di akun Instagram miliknya, @sandiuno.
(BACA JUGA: Wuih... Chef Haryo Nyobain Harley, Kok Motornya Dibilang Kecil Sih?)
Di captionnya, Sandiaga menuliskan jadwal uji coba underpass tersebut pada 7 April 2018.
"Meninjau underpass Mampang yang insya Allah akan mulai diuji cobakan pada tanggal 7 April nanti. Jalan Mampang-Kuningan ini merupakan salah satu letak kemacetan di Jakarta. Dengan adanya underpass ini diharap bisa mengurai kemacetan 20-30%."