Wow... Lewis Hamilton Bikin Sejarah Nih, Meski Gagal Jadi Juara di F1 China

Parwata - Minggu, 15 April 2018 | 17:12 WIB

Lewis Hamilton bikin sejarah di F1 saat balapan di sirkuit Shanghai, China (Parwata - )

Otomotifnet.comLewis Hamilton memang gagal meraih hasil terbaik pada putaran ketiga F1 2018 di Shanghai China, Minggu (15/4/2018), pun begitu dia mencetak sejarah.

Lewis Hamilton tampak kurang gereget pada balapan di sirkuit Shanghai selama 56 lap ini.

Pokoknya, beda banget penampilan pembalap Mercedes ini yang biasanya agresif.

Sejak start, dia sudah mundur satu posisi saat disalip pembalap Red Bull, Max Verstappen.

(BACA JUGA: Anggota DPRD Jepara Geram Ada Tarian Erotis di Acara Klub NMAX Jepara)

Di pertengahan lomba, dia kembali terlibat duel ketat dengan Max Verstappen.

Juara dunia F1 2017 ini, akhirnya menyelesaikan balapan dengan finish di urutan lima.

Eh, dia berhak naik satu posisi karena Max Verstappen yang finish di depannya mendapat penalti 10 detik.

Nah, dengan hasil lomba dan finish mendapatkan poin itu, Lewis Hamilton ternyata sudah mencetak sejarah di Formula 1.

Juara dunia empat kali ini berhasil meraih poin dalam 28 balapan beturut-turut.

Terhitung, sejak GP Jepang 2016.

(BACA JUGA: AKomunitas NMAX Gempar! Video Tarian Erotis Di Acara Klub NMAX Menyebar)

Lewis Hamilton sudah melewati rekor yang sebelumnya dipegang Kimi Raikkonen.

Balapan di Shanghai ini dimenangkan Daniel Ricciardo dari tim Red Bull.

Diikuti Valtteri Bottas (Mercedes) dan Kimi Raikkonen (Ferrari) yang masing-masing naik di podium kedua dan tiga.