Lagi Heboh, Anak Kecil Dihukum Mandi Oli Gara-Gara Ketahuan Mencuri di Bengkel, Dinilai Tega Banget

Joni Lono Mulia - Senin, 30 April 2018 | 20:06 WIB

Bocah dituduh mencuri dihukum mandi oli, warganet prihatin tahu anak itu yatim piatu (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com – Aksi kejahatan menjadi sesuatu yang mesti diwaspadai masyarakat umum.

Pasalnya, kejahatan bisa mengincar kapan pun.

Satu di antara jenis kejahatan yang cukup sering terjadi di masyarakat adalah kasus pencurian.

Masyarakat memang sering dibuat jengkel oleh para pencuri.

Meski demikian, bukan berarti masyarakat atau korban pencurian diperbolehkan menghakimi pelaku dengan hukuman semaunya sendiri.

(BACA JUGA: Diduga Penjahat, Pria Berkaus Malah Keluarkan Pistol, Tangkap Jambret Bermotor)

Semuanya harus diserahkan kepada hukum.

Dalam hal ini yang berperan sebagai penegak hukum adalah polisi.

Apabila hal itu tidak dilakukan, maka tentu saja masalah itu merupakan aksi main hakim sendiri.

Itu seperti sebuah kasus yang baru-baru ini terjadi.

Seperti postingan video oleh akun Facebook Eris Riswandi, Senin (30/2/2018).

Dalam video itu, tampak seorang bocah berjersey bola Sleman.

Bocah itu terlihat mengguyurkan oli ke tubuhnya sendiri.

(BACA JUGA: Kemarin Dilarang, Tahun Ini Pemerintah Izinkan PNS Pakai Mobil Dinas Mudik Lebaran, Biaya Ditanggung Pemakai)

Akun itu menyebutkan, bocah itu "mandi oli" karena dipaksa seseorang.

Penyebabnya, bocah itu telah dituduh mencuri.

Sehingga, hal itu merupakan sebuah hukuman baginya.