FP3 Memang Sesinya Semua Pembalap Ngotot, Eh, Marquez Bikin Yang Lain Gigit Jari

Parwata - Sabtu, 5 Mei 2018 | 17:30 WIB

Marc Marquez (Parwata - )

Otomotifnet.com - Semua pembalap sangat ngotot saat sesi latihan resmi ketiga (FP3) MotoGP Spanyol di Circuito de Jerez - Angel Nieto (5/5/2018) berlangsung.

Wajar saja karena sesi inilah yang menentukan masuk tidaknya para pembalap ke kualifikasi 2 (Q2).

Sesi ini benar-benar dikuasai oleh Honda.

Marc Marquez sama sekali tak terbendung di sesi ini dan jadi yang tercepat dengan 1 menit 37,702 detik.

Ia berhasil membuat pembalap lain gigit jari.

(BACA JUGA: Grafis Relatif Enggak Agresif, Tapi Warna Honda Supra GTR 150 Ini Baru)

Pasalnya, catatan waktu Marc Marquez ini membuatnya memegang lap record di Sirkuit Jerez.

Posisi kedua direbut oleh pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, yang sebelumnya jadi pembalap tercepat di FP2.

Duo Movistar Yamaha tampak masih kesulitan di sesi ini, grip ban belakang tak cukup baik.

Seperti yang dikatakan Rossi, perubahan suhu ekstrem di Jerez sangat menyulitkannya.