Biar Kata Ketinggalan 49 Poin, Dovizioso Yakin Bisa Balikkan Keadaan. Kompetisi Masih Panjang Kok

Joni Lono Mulia - Jumat, 22 Juni 2018 | 21:05 WIB

Andrea Dovizioso nggak mau menyerah dalam perebutan juara dunia MotoGP 2018, kompetisi masih panjang (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Performa terbail yang ditunjukkan Andrea Dovizioso dibandingkan Jorge Lorenzo, nggak menyurutkan semangatnya di MotoGP musim ini.

Andrea Dovizioso enggan menyerah dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP musim ini.

Setelah berhasil juara di putaran perdana di Qatar, Andrea Dovizioso justru mengalami masa-masa sulit.

(BACA JUGA: Lirik Lagi Test Ride Yamaha Lexi S, Penasaran Saat First Ride Kini Terjawab)

Pembalap Italia ini pun baru kembali merasakan podium saat finis di urutan kedua di MotoGP Italia 2018.

Namun setelah itu, Andrea Dovizioso kembali gagal meraih hasil positif usai terjatuh saat race di sirkuit Barcelona, Catalunya.

Itulah kali ketiga dalam empat seri MotoGP terakhir Andrea Dovizioso terjatuh saat balapan.

(BACA JUGA: Nah Lo, Pemilik Yamaha NMAX Banyak Yang Suka Pakai Setang Telanjang Ala Honda PCX 150)