Mitsubishi Grandis, MPV Mewah Yang Harganya Kini Sudah Di Rentang Rp 100 Jutaan

Iday - Minggu, 1 Juli 2018 | 18:35 WIB

Mitsubishi Grandis hadir di Indonesia pada 2005 sampai 2010 (Iday - )

Grandis kesannya kecil, sebenarnya dimensi panjangnya mencapai 4.780 mm, hampir 5 meter,” buka Hendra, Service Advisor Sun Star Motor, dealer Mitsubishi di Jl. Raya Fatmawati No. 58 – 60, Jakarta Selatan.

Dengan ukuran ini, alhasil ruang kabinnya terasa lega dan sangat layak untuk membawa 7 penumpang dengan nyaman.

Ruang kaki dan kepala terasa memadai, kendati akses ke bangku baris ketiga agak menyulitkan bagi penumpang berpostur tubuh besar.

Namun Anda akan terbuai dengan kenyamanan lapisan jok kulit untuk seluruh penumpang.

Saat siang hari pun, hembusan AC bisa tersebar merata di kabin berkat kisi-kisi AC yang terdapat di plafon hingga baris ketiga.

Apalagi dengan fitur climate control bisa menjamin suhu ideal dapat tercapai.

Meski tidak untuk adu kebut, Mitsubishi menyematkan mesin besar di balik kap mesin Grandis.

Unit 2.378 cc 4-silinder MIVEC menyajikan tenaga maksimum 165 dk pada 6.000 rpm dan 221 Nm pada 4.000 rpm.

Untuk ukuran MPV, tenaga dan torsi ini terbilang besar di kelasnya.

(BACA JUGA: Modifikatornya Sampai Putar Otak, Honda Odyssey Ngangkang Begini Harus Bisa Dipakai Harian)

Dok. Auto Bild Indonesia
Interior Mitsubishi Grandis GT bernuansa abu-abu

Makanya enggak heran beberapa orang masih setia pakai, atau tertarik mengganti mobilnya dengan Grandis.

Apalagi mesin tersebut disandingkan dengan transmisi otomatis 4-percepatan INVECS II yang dilengkapi mode manual.

“Paduan antara tenaga mesin besar dan respons transmisi cepat juga membuat Grandis menyenangkan saat dipacu di Tol,” ujar Hendra.

Oh ya, pastikan untuk selalu mengisinya dengan BBM dengan oktan minimal 92.

“Dengan mengisi BBM sesuai yang direkomendasikan, performa dan kehematan bisa selalu terjaga,” ujarnya.

(BACA JUGA: Rumah Sederhana Tapi Yang Parkir Alphard, Harrier Dan Lainnya, Ternyata Tukang Jual Nama)

 

Tertarik Mitsubishi Grandis?

Simak dulu daftar harganya dari beberapa sentra mobil bekas di Jakarta per Juni 2018.

2005 Rp 105 jutaan – Rp 115 jutaan

2006 Rp 110 jutaan – Rp 120 jutaan

2007 Rp 115 jutaan – Rp 125 jutaan

2008 Rp 120 jutaan – Rp 130 jutaan

2009 Rp 125 jutaan – Rp 135 jutaan

2010 Rp 130 jutaan – Rp 140 jutaan