Lima Hal Menegangkan Dari Duel Hidup Mati Di MotoGP Belanda

Joni Lono Mulia - Senin, 2 Juli 2018 | 12:00 WIB

Jorge Lorenzo bikin kejutan seperti roket melesat dari posisi start 10 merangsek ke barisan depan (Joni Lono Mulia - )

5. Banyak Pembalap Silih Berganti Jadi Terdepan

MotoGP Belanda mencatat rekor dari tujuh putaran yang telah digelar musim ini.

Baru kali ini, sepanjang balapan MotoGP Belanda dengan total 26 lap, silih berganti pembalap terdepan.

Tercatat, 5 pembalap yang sempat mencicipi posisi terdepan.

Mereka adalah Marc Marquez, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, Valentino Rossi dan Maverick Vinales.

Berdasarkan statistik, Jorge Lorenzo 13 kali jadi pembalap paling depan.

Diikuti Marc Marquez (8), Andrea Dovizioso (3) serta Maverick Vinales dan Valentino Rossi sekali jadi yang terdepan.  

Akhirnya, MotoGP Belanda yang mengehebohkan berhasil dimenangi Marc Marquez yang diikuti.

Alex Rins dan Maverick Vinales di posisi kedua dan ketiga.

Rasanya sah bila mengatakan MotoGP Belanda memang layak diberi predikat sebagai balapan MotoGP paling seru hingga 8 putaran yang telah berlangsung tahun ini.