Hadeuh... Sudah Gak Balap Di MotoGP Belanda, Anak Didik Rossi Ini Diragukan Tampil Di MotoGP Jerman

Parwata - Sabtu, 7 Juli 2018 | 18:10 WIB

Franco Morbidelli (Parwata - )

Otomotifnet.com - Insiden Kecelakaan yang dialami oleh Franco Morbidelli di sesi latihan bebas ketiga (FP3) MotoGP Belanda, (30/6/2018) memaksanya untuk tidak turun balap.

Salah seorang anak didiknya Valentino Rossi ini mengalami keretakan di tangan kirinya.

Dari hasil pemeriksaan, diketahui cedera retak tangan kirinya itu nggak memerlukan operasi untuk penyembuhan Franco Morbidelli.

(BACA JUGA: Geger, Bokong Mobilio Penyok Di Jagat Maya, Begini Komentar Pihak Honda Indonesia)

Akan tetapi, kondisi itu juga membuat partisipasinya di putaran ke-9 MotoGP di sirkuit Sachsenring Jerman dalam bahaya.

Kamis (5/7/2018) lalu, semua pembalap Honda melakukan tes di Sirkuit Brno, Rep. Ceska.

Franco Morbidelli ternyata absen belum bisa mengikuti rangkaian tes tersebut.

(BACA JUGA: Ajib... Daihatsu Gran Max 'Dakar' Dipakai Terbang, Begitu Tahu Sopirnya Mending Maklum Deh)

"Secara fisik dalam kondisi bagus, tapi cedera di tangan sedikit mengusikku," ujar Franco Morbidelli seperti dikutip dari Speedweek.com.

"Tapi terlepas dari itu, aku 100 persen fit," tambahnya.

Di TT Circuit Assen belanda, saat para pembalap MotoGP membalap, Morbidelli masih merasa kesakitan dan tak bisa menggerakan tangannya.

(BACA JUGA: Waduh, Rossi Dirundung Duka, Sosok Paling Berpengaruh Di Kota Kelahirannya Meninggal Dunia)

Meski tak menjalani operasi, cedera yang dialaminya bukan hal yang kecil.

"Masih belum bisa dipastikan bahwa aku bisa pergi ke Jerman," kata Franco Morbidelli.

"Aku harus melihat dan menunggu apa yang dikatakan dokter," tambahnya.

(BACA JUGA: Hebat! Pembalap Indonesia Galang Hendra Terkencang Di Latihan Bebas WSSP300 Misano)

Franco Morbidelli harus menunggu satu minggu lagi untuk bisa memastikan keretakan tulangnya membaik.

Setelah itu dirinya baru bisa melihat apakah dia bisa berpartisipasi di Jerman pekan depan.