"Menjelang berakhirnya kontrak, kami berusaha keras untuk tetap menggelar MotoGP Jerman di Sachsenring," kata seorang perwakilan ADAC yang dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.
Pun demikian, pihak SRM ternyata menolak proposal negosiasi yang diajukan oleh ADAC dan pihak MotoGP.
(BACA JUGA: Begini Alasan Sokbreker Depan Motor Balap Diikat Cable Ties, Simak Penjelasannya)
"SRM belum menyetujui proposal yang diajukan, dan melalui persetujuan Dorna, kami sedang melakukan pembicaraan intens dengan sirkuit lain," ujar seorang perwakilan ADAC.
"Langkah itu itu bertujuan untuk meyakinkan bahwa MotoGP tetap menggelar balapan di Jerman," kata dia lagi.
Apabila MotoGP tidak mendapat sirkuit baru untuk menggelar balapan di Jerman, maka dipastikan nggak ada ajang MotoGP di musim depan.