Otomotifnet.com – Telah terjadi kecelakan lalulintas yang cukup mengenaskan di daerah Ngawi, Jawa Tengah.
Seorang pengendara motor menjadi korbannya.
Dalam postingan akun Instagram @ics_infocegatansolo, sebuah Honda Verza hangus terbakar akibat kejadian ini.
Sedangkan pengendara motor atas nama Briam Abi Sukma meregang nyawa di tempat kejadian.
Kejadian ini tepatnya berada di lampu merah SMP 18 Ngawi.
(BACA JUGA: Bikin Ngilu... Insiden Kecelakaan Vinales Di MotoGP Belanda Tahun Lalu, Hampir Saja Kena)
Terlihat pada foto postingan, motor Honda Verza milik korban terbakar saat kejadian.
Foto-foto yang ada menggambarkan kejadian aktual, saat motor masih terbakar.
Setelah api padam, terlihat motor sudah hancur akibat benturan dan gosong.
Terlihat juga di foto, terdapat sticker anggota komunitas Honda Verza yaitu Verza Rider Community Indonesia (VRCI).
Namun @ics_infocegatansolo menanyakan kronologi kecelakaan ini.
ics_infocegatansolo Geser untuk lihat keterangan .
.
.
Mungkin ada yang tahu kronologi lengkapnya.
(BACA JUGA: Tragis! Toyota Calya Kecelakaan Bagai Sate, Pembatas Tol Tembus Dari Depan Sampai Belakang)
Alhasil postingan ini menuai banyak komentar dari warga net.
Dan pada komentar tersebut akun resmi komunitas VRCI membenarkan anggotanya yang mengalami lakalantas.
Pun begitu ada juga yang melihat langsung kejadian dan memberikan komentarnya.
vrci_indonesia Trima kasih saudara ku smua nya. benar. itu member kami dr reg ngawi. dan skarang sdah dalam perjalanan dr rs solo ke rumah duka. Atas nama Briam abi sukma. kami dr kluarga besar VRCI nasional. bertrima kasih pd smua nya. yg cepat tanggap mmberikan info akurat pd kami. VRCI BERDUKA. trima kasih
noeprashoop1_ Itu yg salah bisnya all...kan ad trek muatan berat lha jalannya itu mas nanjak nikung belakang trek ada bus,lha busnya itu tdi nyalip pas tanjakan nikung dri arah berlawanan ada sepeda motor itu tdi ...soalnya bisnya ngelop....
Kejadian ini pastinya menimbulkan duka yang mendalam buat keluarga korban.
Belajar dari sini, agar lebih waspada saat berkendara di jalan raya, karena kejadian ini bisa terjadi dimana saja, kapan saja dan siapa saja.
Geser untuk lihat keterangan . . . Mungkin ada yang tahu kronologi lengkapnya. ???????????????? . .
A post shared by ICS InfoCegatanSolo (@ics_infocegatansolo) on