Test Ride Vespa Primavera 150 i-Get ABS dan Sprint 150 i-Get ABS, Halus Dan Minim Getaran

Parwata - Kamis, 26 Juli 2018 | 10:00 WIB

Test Ride Vespa Primavera 150 i-Get ABS & Sprint 150 i-Get ABS (Parwata - )

Otomotifnet.com - Awal April lalu PT. Piaggio Indonesia meluncurkan versi terbaru dari skutik medium mereka, Vespa Primavera dan Sprint, bersamaan dengan kampanye Safety in Style.

Sesuai dengan campaign tersebut, skutik retro 150 cc ini ketambahan fitur safety baru yaitu rem ABS.

Untuk menjajal fitur terbarunya, OTOMOTIF melakukan test ride skutik kembar ini untuk menemani kegiatan sehari-hari.

Apa saja perbedaan serta bagaimana impresi berkendara dan performa dari Vespa Primavera 150 i-Get ABS & Sprint 150 i-Get ABS? Simak ulasan berikut. (Tim OTOMOTIF/Otomotifnet.com)

Desain

Primavera dan Sprint 150 ABS ini memiliki desain yang sama persis dengan pendahulunya, tetap menawarkan gaya retro modern.

Perbedaan paling kentara antar kedua model tentu saja ada di headlamp, di mana Primavera mengadopsi model bulat, sedangkan Sprint berdesain trapezium.

Selain itu spion, lagi-lagi milik Primavera bulat sedang Sprint persegi.

Desain pelek juga berbeda, Primavera kini menggunakan pelek 12 inci, naik 1 inci dari pendahulunya dan model palang 5 dengan lubang di tengahnya.

(BACA JUGA: Walah, Bocah-bocah Penasaran, Ngerasain Disetrum Pakai Vespa, Spontan Pada Kelojotan)

Rizky/Otomotifnet
Primavera kini mendapat ‘sepatu’ berukuran 12 inci dengan model palang baru

Rizky/Otomotifnet
Speed sensor ada di roda depan untuk ABS