Otomotifnet.com - Honda Forza yang akan meluncur di Indonesia adalah hasil produksi AP Honda Thailand.
Berbeda dengan yang ada di Thailand, kapasitas mesin Honda Forza yang dijual di Indonesia lebih kecil, yakni 250 cc.
Lebih tepatnya 249,01 cc 1 silinder 4 klep SOHC berpendingin cairan.
Lantas apa sih istimewanya mesin buatan Thailand ini?
(BACA JUGA: Kisah Sales BMW, Gaya Pembeli X5 Simpel, Tapi Kadang Enggak Update Penjualan)
"Untuk piston Honda Forza sudah menganut jenis ober coat," buka Endro Sutarno, Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) di ICE BSD, Tangerang Selatan.
"Di dinding seperti ada tutul-tutul bolongan, fungsinya untuk pelumasan dan bobot piston kini semakin ringan," tambahnya.
Selain itu perubahan juga terjadi di gear ratio.
"Di gear ratio Honda Forza sekarang terdapat bearing, fungsinya untuk mengurangi gesekan sehingga putaranya semakin maksimal," ujar Endro.