Honda Forza 250 Baru Muncul, Eh...Sokbreker Premium Ini Sudah Siap Sedia Aja

Joni Lono Mulia - Kamis, 9 Agustus 2018 | 10:37 WIB

Honda Forza 250 banyak peminat demikian pula produk aftermarketnya, seperti sokbreker belakang (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Motor matik bongsor terbaru Honda, yaitu Forza 250 baru ada sepekan diperkenalkan di GIIAS 2018.

Ternyata, antusiame peminatnya sudah banyak yang antre untuk inden.

Unit Honda Forza 250 sendiri kemungkinan baru dikirim ke pemilik mulai Oktober mendatang.

Namun begitu, sudah ada produk aftermarket yang punya item untuk membuat tampilan Honda Forza 250 makin paten.

(BACA JUGA: Presiden Jokowi Diam-Diam Modif Kawasaki W175 Ke Katros Garage, Seminggu Sudah Jadi)

Salah satunya, merek sokbreker premium asal Swedia, Ohlins, juga sudah menjual tipe terbaru untuk Forza 250.

"Kami sudah jual sokbreker belakang untuk Honda Forza, tapi ini kepunyaan Forza untuk pasar Eropa, jadi ada sedikit perbedaan tinggi," ucap Anggi Cipta Anugrah dari Ohlins Indonesia di BSD, Tangerang.

(BACA JUGA: Marc Marquez Baperan, Lontarkan Ini Soal MotoGP Austria 2017)

Fadhliansyah
Sokbreker Ohlins untuk Honda Forza

"Bedanya, sokbreker yang kami pasarkan lebih pendek 1 cm, enggak beda jauh," imbuhnya.

Selain itu, sokbreker Ohlins pun sudah dilengkapi dengan berbagai macam setelan.

Mulai dari setelan preload, rebound dan kompresi yang dapat diatur sesuai kebutuhan pengendara.

Untuk pemasangannya pun plug & play jadi enggak sampai melakukan ubahan atau modifikasi sedikit pun.

(BACA JUGA: Perang Saudara Nih, DFSK Glory 580 Bakal Ditantang SUV Baru Wuling)

"Pemasangan plug & play, dan sokbreker untuk Forza ini enggak perlu indent, kita sudah ready," pungkas Anggi Cipta Anugrah.

Kali-kali pengin dan nabung dulu item keren ini sebelum Honda Forza 250 dikirim.

Bisa mengontak pihak Ohlins Indonesia di nomor 021-3161606.

Oh ya, sokbreker belakang Honda Forza merek Ohlins ini dibanderol Rp 7,5 juta.