Keren Nih, Ternyata Honda Punya Motor Adventure Kubikasi Kecil Mesin V-Twin

Parwata - Jumat, 10 Agustus 2018 | 17:00 WIB

Enggak nyangka kan tampang kayak begini ternyata mesinnya cuma 125 cc (Parwata - )

Honda
Honda XL125V Varadero 125

Meski kubikasinya kecil, tapi Honda sengaja mendesain motor ini lebih besar dibandingkan motor-motor 125 cc lain.

Bisa lihat sendiri, ukurannya yang gemuk dan padet sehingga kalau dilihat dari jauh sih pasti disangka moge.

Tapi ingat, mesinnya cuma 125 cc sehingga power maksimalnya saja hanya 14 dk dengan torsi maksimal 10 Nm.

(BACA JUGA: Kepincut Pakai Nomor Cantik, Lihat Dulu Besaran Biaya Yang Mesti Disiapkan)

Dengan konfigurasi mesin V-twin ini Varadero 125 punya suara khas yang lebih kasar dibanding motor 2 silinder yang mesinnya segaris.

Motor ini pertama kali diluncurkan di Inggris tahun 2001, alias tergolong motor modern bukan motor jadul.

Bahkan pada tahun 2007 Varadero 125 dibekali pengabutan injeksi karena mengikuti standar emisi di Eropa.

(BACA JUGA: Cinta Vespa, Perempuan Warga Negara Prancis Rela 'Terdampar' Di Indonesia Belasan Tahun)