Mesin Yamaha RX-Z 2 in 1, Sekali Geber Penggemar Mesin 2-Tak Bisa Merinding

Indra Aditya - Jumat, 28 September 2018 | 21:20 WIB

Yamaha RXZ dua silinder, raungan mesinnya bikin merinding. (Indra Aditya - )

Otomotifnet.com – Pesona motor bermesin 2-tak memang tidak ada habisnya, buktinya sampai sekarang masih punya penggemar sendiri.

Enggak cuma buat koleksi, motor 2-tak sering digunakan buat balapan.

Apalagi anak-anak muda di pelosok negeri masih gemar 'memelihara' motor kenceng ini.

Soal modifikasi mesin juga sering dilakukan dengan harapan kecepatan melonjak dan pastinya bisa menang saat balapan.

(BACA JUGA: Nostalgia 90-an, Perjalanan Yamaha RX-Z dan RZR, Primadona Selain Sang ‘Raja’)

Video yang diunggah akun Instagram @lensa_balap berikut ini adalah contohnya.

Satu unit Yamaha RX-Z dimodifikasi jadi dua silinder (mesin ganda).

Nampak rangka sudah diperpanjang untuk meletakan mesin baru.

Bodi juga enggak standar lagi dan saat mesin dinyalakan, enggak sanggup dengernya.

(BACA JUGA: Adu Kebut Pemuda Malaysia, Yamaha RX-Z Catalyzer Ngacir Lebih Dari 180 Km/jam)