Terbongkar, Valentino Rossi Beberkan Motor M1 Yang Gitu-Gitu Saja

Joni Lono Mulia - Selasa, 23 Oktober 2018 | 10:54 WIB

Valentino Rossi tegaskan motor M1 gitu-gitu saja belum ada perubahan mencolok (Joni Lono Mulia - )



Otomotifnet.com - Pembalap tim Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, tegas-tegas performa motor M1 belum bangkit dari keterpurukan.

Meskipun, Valentino Rossi sukses menempati hasil yang serupa di dua MotoGP itu.

Valentino Rossi berhasil finish 4 di MotoGP Jepang dan Thailand.

Valentino Rossi mengungkapkan bila kondisi setting motor M1 di kedua ronde itu berbeda.

Valentino Rossi beberkan bila setting di MotoGP Thailand lebih simpel ketimbang MotoGP Jepang.

(BACA JUGA: Blarr! Avanza Meledak Di Pom Bensin, Aneh Tak Ada Api dan Asap)

"Di Thailand setting dan perubahan yang kami lakukan minor banget. Hal itu ada faktor pendukung suhu lintasan dan juga kompon ban yang keras membantu kami," ujar Valentino Rossi.

Sedangkan di MotoGP Jepang, Valentino Rossi harus melakukan segara upaya hingga sesi jelang balapan, yaitu pemanasan untuk melakukan ubahan setting.

"Saya pikir penampilan di MotoGP cukup baik meski harus bekerja keras di raceday karena sesi pemanasan masih cari settingan," imbuh Valentino Rossi.

"Bahkan sempat optimistik bisa podium dan sempat coba menekan dari awal. Namun duet Suzuki dan Crutchlow lajunya lebih kencang," ujar Valentno Rossi.

(BACA JUGA: Gril Mitsubishi Xpander Mentereng, Pantang Ganti Komponen)

Twitter @yamahamotogp
Valentino Rossi beberkan setting M1 di Jepang dan Thailand