Ada Honda Monkey Di IMOS 2018, Cuma Dipajang Atau Dijual?

Joni Lono Mulia - Kamis, 1 November 2018 | 18:15 WIB

Honda Monkey gres hadir di IMOS 2018, dijual tergantung permintaan pasar (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Ada yang menarik perhatian di booth Honda di IMOS 2018 adalah hadirnya motor sport imut Honda Monkey.

Honda Monkey merupakan salah satu varian di Honda yang melegenda, model ini sudah dipasarkan sejak 1964 tentunya di Jepang dan negara lain.

Monkey model 2019 ini dibekali mesin 125 cc berpendingin udara transmisi 4-percepatan kopling manual.

(BACA JUGA: Konglomerat Irwan Mussry Suami Baru Maia Estianty, Dulunya Pembalap Nasional)

Mesinnya mirip punya Supra X125.

Diproduksi di Thailand.

Pertanyaannya apakah akan dijual menyusul Super Cub 125 yang sudah lebih dahulu dijual mulai GIIAS 2018?

(BACA JUGA: Jurus Ampuh, Gredek Di CVT Honda Vario Pun Hilang)

"Kalau banyak yang minat tentu juga bisa dipasarkan seperti Super Cub," ujar Toshiyuki Inuma, President Director PT Astra Honda Motor ditemui di IMOS 2018, (31/10/2018).

"Cuma kendalanya pasti harganya akan tinggi," imbuh Toshiyuki Inuma.

Tuh, Honda Monkey dijual di Indonesia.

Tinggal tunggu hasil tes pasarnya dari IMOS 2018 ini.