Tau Aja Pasarnya Prospektif, Pesaing Honda Super Cub 125 Dirakit di Bekasi

Ignatius Ferdian - Selasa, 20 November 2018 | 20:00 WIB

SM Motor Cub Classic diperkenalkan oleh PT MForce Indonesia (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Honda Super Cub 125 akan punya pesaing dari merek motor asal Malaysia yakni SM Sport.

Motor Cub Classic tersebut sudah muncul di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 beberapa waktu lalu.

SM Sport adalah Agen Pemegang Merek (APM) nya adalah PT MForce Indonesia, yang juga membawahi merek SYM atau Sang Yang Motor asal Taiwan.

Menariknya, bebek retro yang akan diperkenalkan di awal 2019 ini bukan diimpor dari negara asalnya, melainkan dirakit secara lokal.

(BACA JUGA: Konsumen Indonesia, Honda Super Cub Rp 55 Juta Pun Orang Berebut)

Reyhan Firdaus / GridOto.com
SM Motor Cub Classic punya garis desain modern retro.

"Itu CKD, nanti perakitannya di pabrik SYM di Cibitung, Bekasi," ujar Dede Hudori, Manager Sales & Marketing MForce saat dihubungi, Selasa (20/11/2018).

"SM Sport kami baru rilis di akhir tahun ini (2018), untuk produksi pertama Cub Classic kira-kira di angka 100 unit," lanjutnya.

Tidak kalah menariknya lagi, SM Sport Cub Classic yang menggendong mesin 110 cc ini rencananya dibanderol di kisaran Rp 18,8 juta.

Bisa dibilang jauh lebih murah dari Super Cub 125, yang saat ini harganya Rp 55 juta on the road DKI Jakarta.