Otomotifnet.com - Yamaha NMAX, XMAX, Aerox dan Lexi kini memiliki opsi radiator.
Radiator ini berfungsi mengatasi kondisi mesin yang mencapai suhu kerja melebihi batas normal dan bisa mengakibatkan motor mogok di jalan.
Resiko overheat atau cepat panas umum terjadi pada motor yang spesifikasi mesinnya telah diupgrade tanpa ubahan di sektor pendinginan mesin.
(BACA JUGA: Yamaha NMAX Multistrada, Pakai Paruh, Depan Belakang Tinggi)
“Untuk pengguna Yamaha NMAX, Aerox 155 dan Lexi, kami menawarkan paket upgrade radiator big volume biar mesin lebih dingin,” buka Wisnu Adi Saputro, owner bengkel RSMS di Pejaten, Jakarta Selatan.
Berukuran lebih besar, radiator big volume memiliki sirip pendingin 2 lapis atau double layer.
Dengan bahan aluminium, hasilnya radiator mampu melepas panas lebih baik dan bisa menampung cairan radiator lebih banyak dibanding standarnya.
Secara tampilan, motor pun terkesan lebih sporty dan padat karena bentuknya yang tebal dan mengkilap.
(BACA JUGA: Yamaha Lexi Jadi Beringas, Modal Blok dan Silinder Aerox)
Kalau berminat, Rakyat Sinting Matic Shop (RSMS) menawarkan paket radiator big volume tersebut dengan rincian sebagai berikut:
Paket 1 (Rp. 3.000.000)
Radiator big volume & cover aluminium, ekstra fan, selang samco sport
Paket 2 (Rp. 2.500.000)
Radiator big volume & cover aluminium, selang samco sport
Paket 3 (Rp 2.000.000)
Radiator big volume aluminium & selang samco sport
“Seluruh harga tersebut diluar jasa pemasangan. Semuanya bisa dibeli satuan namun harganya beda, contoh radiator saja Rp 1,75 juta,” jelasnya.
Karena daya tampung radiator meningkat, maka diperlukan cairan radiator coolant sebanyak 1500ml atau 1,5 liter.
Rakyat Sinting Matic Shop (0812-1339-5996)