Yamaha NMAX Medan Peranakan Kanada, Bisa Jadi Inspirasi

Ignatius Ferdian - Jumat, 7 Desember 2018 | 20:20 WIB

Yamaha NMAX bergaya ala ATV (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sudah banyak modifikasi Yamaha NMAX dengan beragam konsep.

Namun ada salah satu yang menarik tampil ekstrem tiga roda besutan Iwasen Munte asal Medan.

NMAX berkelir biru itu tampak sangat gagah dan terlihat modern seperti motor roda tiga besutan pabrikan Kanada, Bombardier Recreational Products yakni Can Am Spyder.

Melihat tampilannya, bagian kaki-kaki yang dirombak paling banyak.

(BACA JUGA: Yamaha NMAX Habis Rp 33 Juta, Ternyata Cuma Buat Istri Ke Pasar)

Iwasen Munte
Yamaha NMAX modif ala ATV

Mulai dari sasis yang basisnya pakai sasis ATV beneran bisa gampang ngubahnya.

Lalu rodanya juga kini jadi empat dan gede-gede semua karena menurut Iwasen pakai ban mobil.

Pada bagian fascianya juga terlihat ada tambahan penerangan.

"Ada headlamp Lexi di bawah lampu depannya NMAX," beber Iwasen.

Kemudian beberapa body kit ikut ditambahkan biar bentukannya makin keren.

(BACA JUGA: Yamaha NMAX Haus Dana, Telan Rp 120 Juta)