Pilihan Jok Pendek Yamaha XMAX, Kaki Gak Jinjit Lagi!

Senin, 10 Desember 2018 | 16:02 WIB

Pilihan Jok Pendek Yamaha XMAX Dijamin Gak Jinjit Lagi!

Otomotifnet.com - Jok tinggi dan lebar yang membuat penunggang dengan tinggi rata-rata orang Indonesia sekitar 170 cm harus jinjit. 

Hal ini biasa dikeluhkan pengguna Yamaha XMAX.

Namun tenang, banyak tangan kreatif untuk menemukan solusinya.

Salah satu solusi yang sudah pernah dibahas dengan cara rangka jok aslinya dipapras jadi pendek.

Kemudian akhir-akhir ini keluar solusi lebih mudah, ada jok versi pendek  yang tinggal pasang.

Ada apa saja? 

Vallen Jok

Fajrin/OTOMOTIF
Ini model Eropa

Pertama ada Vallen Jok, yang menyediakan beberapa pilihan jok untuk XMAX sesuai kebutuhan.

“Untuk XMAX kita buatkan beberapa pilihan jok dari bahan yang baru, tanpa harus merusak jok bawaan motor"

"Jadi, ketika sewaktu-waktu ingin distandarkan seperti semula, tak perlu pusing untuk mengubah ke tampilan awalnya,” buka Ginanjar Rindik Utomo, owner gerai Vallen Jok.

(BACA JUGA: Yamaha XMAX 250 Ganti Velocity, Bikin Tarikan Makin Nendang Bro!)

Pilihan yang ditawarkan oleh Vallen Jok ada model Eropa yang menggunakan bahan dasar serat kaca yang tentu didesain presisi dan kuat.

Sedangkan untuk busanya, Anjar sapaan akrabnya, memakai busa seperti aslinya yang dilapisi kulit jok dari MBtech Carrera. Banderolnya sekitar Rp 2,5 juta.

“Jok model slim ini lebih tipis sekitar 10 cm, sehingga kaki bisa lebih menapak sempurna ke aspal,” bilang Anjar yang berlokasi di Jl. Swatantra V No. 49, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat.

Selain model Eropa, Anjar juga menyuguhkan jok XMAX model Evo Vultus yang juga dibalut MBtech Carrera, yang didesain dengan sandaran untuk pengendara, yang dibanderol sekitar Rp 3,5 juta.

Fajrin/OTOMOTIF
Ini yang model Evo Vultus