Valentino Rossi Punya Misi Terselubung, Hentikan Dominasi Pembalap Spanyol

Irsyaad Wijaya - Kamis, 13 Desember 2018 | 14:00 WIB

Valentino Rossi dan Franco Morbidelli . (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Valentino Rossi sudah merencanakan misi untuk menghentikan dominasi pembalap Spanyol di MotoGP.

Langkah yang sudah terlihat seperti mencetak bibit pembalap berkelas dari VR46 Riders Academy.

Selain itu, Valentino Rossi juga membentuk tim balap yakni Sky Racing Team VR46 yang turun di kelas Moto2 dan Moto3.

Proyek yang digarap Valentino Rossi tersebut terbilang berhasil di MotoGP.

(Baca Juga : Valentino Rossi Ingin Balap Sepuluh Tahun Lagi)

Sebab, anak-anak didiknya bisa bertarung untuk gelar juara dunia, terutama di kelas Moto2 dan Moto3.

Bahkan, pada kelas Moto2, dua anak didik Valentino Rossi sukses menjadi juara dunia.

"Dua gelar juara dunia sudah diamankan, pertama oleh Franco Morbidelli, kemudian Francesco Bagnaia di kelas Moto2," kata Valentino Rossi dilansir Tuttomotoriweb.

"Musim depan keduanya akan memiliki dua tim bagus, dua motor bagus untuk menjadi sangat kuat," sambung Valentino Rossi.

(Baca Juga : Sembilan Gelar Di Tangan, Rossi Tak Ambil Pusing Gelar Juara Dunia Ke-10)