Naik Land Cruiser, Ahok Curhat Mau Bikin SIM dan Turing Tol Trans Jawa

Ignatius Ferdian - Jumat, 25 Januari 2019 | 20:25 WIB

Vlog Pertama Ahok (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Setelah resmi bebas, Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok, dijemput putra sulungnya, Nicholas Sean (24/1/2019).

Naik Land Cruiser menuju kediamannya, pria yang kini ingin disapa BTP menyempatkan membuat vlog bersama Sean.

BTP mulai mengobrol santai dengan anak sulungnya hingga mendata apa saja keinginan tertundanya selama tertahan di Mako Brimob.

Vlog tersebut diunggah di channel 'Panggil Saya BTP' (25/1/2019).

(Baca Juga : Ahok Punya Cita-Cita Jadi Pembalap Motor, Sempat Kebut-Kebutan Juga!)

Saat di dalam mobil, sesekali Ahok melihat dari kaca dan terkesima lihat bangunan-bangunan yang berdiri di Jakarta.

BTP menyebut jika dirinya ingin melewati Jalan Semanggi yang baru saja dibangun.

Dalam video singkat tersebut, terungkap pula keinginan BTP yang ingin segera ia realisasikan.

BTP ternyata mau memperpanjang surat-surat identitas, baik SIM dan kartu lain.

(Baca Juga : Komparasi Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport, Ahok Pilih Mana?)