Suzuki Carry Bandel Pengin Slalom, Tekuk Setir Langsung Bobrok

Irsyaad Wijaya - Kamis, 7 Februari 2019 | 20:20 WIB

Suzuki Carry diajak Slalom, bukannya nurut malah bobok (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Aksi slalom umumnya memakai mobil jenis sedan atau hatchback.

Tapi enggak menutup kemungkinan bisa juga memakai jenis MPV, tapi dengan risiko bisa terguling.

Seperti contohnya, Suzuki Carry wagon satu ini yang mencoba beraksi slalom.

Bukannya berhasil ehh...Carry warna hijau malah 'bobrok' saat aksi menikung tajam.

(Baca Juga : Keren, Kelas Gerak Roda Belakang di Slalom Terisi Banyak Mobil. Mulai Jip Sampai Pikap)

Kondisi fisik Carry memang sudah disiapkan buat aksi tersebut sih.

Terlihat dari semua kaca kecuali depan sudah dilepas, serta kabin dalam sudah bersih dari jok pernik-perniknya.

Awalnya di percobaan pertama, pengemudi mengambil ancang-ancang di jalan lurus.

Lantas, mencari haluan dengan berbelok-belok dengan harapan saat tuas rem ditarik pantat bisa berputar tajam.

(Baca Juga : Panik, Toyota Calya Seruduk Penonton, Gagal Aksi di Drifting Liar)

Tapi percobaan pertama gagal, lantas pengemudi mencari ancang-ancang lagi.

Nah, di percobaan kedua saat berakselerasi dengan membelok-belokan roda.

Niat bisa seperti aksi slalom asli, yang ada Carry malah terguling.

Sempat beberapa kali roda depan terangkat, dan terakhir saat setir ditekuk tajam kedua roda sisi kiri terangkat.

(Baca Juga : Pajero Sport Ngedrift Di Bundaran, Nyaris Makan Tiang Lampu)

Instagram/serbukracingteam
Suzuki carry terguling saat mencoba aksi slalom

Alhasil karena bodi MPV yang tinggi dan keseimbangan tak ada.

Carry pun bobrok di tengah lintasan dengan kaca depan akhirnya pecah juga.

Beruntungnya sopir selamat karena sudah safety, dengan helm dan memakai sabuk pengaman empat titik.

Tengok nih videonya dari akun Instagram @joko_tole182 di bawah ini:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

To Be Continue 160219 #DodikBuser #DriverAndalan

A post shared by ???????? JOKO TOLE 182 (@joko_tole182) on