Otomotifnet.com - Tak hanya fokus jualan skubek, bebek dan sport 150 - 250 cc, Honda juga menjual moge alias motor gede di katagori Honda BigBike untuk pasar Indonesia.
Namun, enggak semua main dealer menjual Honda BigBike, hanya jaringan Honda Big Wing yang menjual 9 model yang dihadirkan.
Dari 9 model ini, terdapat banyak genre, classic, tourer, dual purpose, naked bike dan juga supersport.
Seperti jenis bobber disuguhkan CMX500 Rebel, adventure dengan CRF1000L Africa Twin, bahkan motor turing legendaris mereka, Gold Wing.
(Baca Juga : Suzuki Bikin Motor Baru, Desain Bocor Bentuk Mirip Cafe Racer)
(Baca Juga : HRC Atasi Masalah RC213V, Kelemahan Tahun Lalu Jadi Keunggulan di 2019)
Pada Februari 2019 lalu, PT Astra Honda Motor pun menambah line up moge mereka, dengan meluncurkan Honda CB650R yang bergaya Neo Sports Café.
(Baca Juga : Lengkap Detail Honda CB650R Neo Sport Cafe, Bagian Ini Jadi Daya Tarik Utamanya)
Tak hanya itu, mereka juga memberikan warna baru untuk Honda CMX500 Rebel yaitu Matt Fresco Brown dan Mat Axis Gray Metallic.
Nah, penasaran berapa harga untuk moge-moge Honda di Indonesia?