Sopir Truk Kesal Selalu Disalahkan, Yakin Kalau Toyota Innova Bupati Demak Ngebut

Ignatius Ferdian - Senin, 4 Maret 2019 | 18:30 WIB

Kondisi Toyota Kijang Innova Bupati Demak usai kecelakaan (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Kecelakaan yang dialami oleh mobil yang ditumpangi Bupati Demak mendapat tanggapan dari para sesama sopir truk.

Seperti diketahui, kecelakaan lalu lintas terjadi di Ruas Km 349 Tol Batang-Semarang (3/3/2019).

Pada kecelakaan itu, Toyota Innova hitam yang ditumpangi Bupati Demak M Natsir dari arah Jakarta menuju Semarang, menyeruduk truk di ruas tol tersebut.

Sebagai pengemudi truk, Susanto terus melontarkan pembelaannya terhadap rekan sesama sopir truk.

(Baca Juga : Isuzu Elf 'Maut', Kabin Terkoyak Hajar Pantat Truk, Lima Penumpang Tewas)

"Mobil mewah maunya menang sendiri kalau melewati jalan tol," kata Susanto (46) sopir truk asal Cirebon, Jawa Barat menanggapi kasus tabrakan yang menimpa Bupati Demak M Natsir.

"Kami para pengemudi truk tronton selalu memeriksa kondisi kendaraan sebelum berangkat dan saat berhenti.

Baik lampu, oli mesin, tekanan ban maupun kondisi mesin," jelasnya saat ditemui di Jalan Raya Pantura Kota Pekalongan (4/3/2019).

Ia menuturkan, kecepatan truk bermuatan saat melintas di jalan tol tidak lebih dari 60 kilometer per jam.

(Baca Juga : KIA Picanto Terburai Depan Belakang, Disundul Avanza, Seruduk Pikap)