Bukan Valentino Rossi, Pembalap Yamaha Masa Kini Jadikan Jorge Lorenzo Contoh

Ignatius Ferdian - Rabu, 20 Maret 2019 | 08:30 WIB

Valentino Rossi (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sempat jadi orang yang membawa Yamaha sukses di era MotoGP modern, ternyata Valentino Rossi bukan sosok terbaik jadi contoh pembalap Yamaha lainnya.

Sosok pengganti yang baru ternyata Jorge Lorenzo, yang bahkan terakhir membela Yamaha pada 2016 lalu.

Walaupun terakhir tunggangi YZR-M1 di 2016 lalu, Jorge Lorenzo masih jadi sosok teladan yang jadi pedoman pembalap Yamaha.

Beberapa mungkin sudah tahu, gaya Lorenzo yang smooth dan presisi sangat cocok sebagai joki motor YZR-M1.

(Baca Juga : Gugatan ke Ducati di MotoGP Qatar Berlanjut, Max Biaggi; Batasan Aerodinamika Enggak Jelas)

Gayanya yang khas itu bisa memaksimalkan potensi YZR-M1.

Tim pabrikan Yamaha dan mantan tim satelit Yamaha, Tech3, mengakui itu.

Walaupun sulit, Tech3 selalu memaksakan pembalapnya, Johann Zarco, untuk meniru gaya Lorenzo saat itu.

Bahkan, pembalap tim satelit Yamaha yang baru, Fabio Quartararo, sejak awal bergabung dengan Yamaha langsung mempelajari kemampuan Lorenzo di atas YZR-M1.

(Baca Juga : Mekanik WSBK Cek Rem Motor Pakai Cara Unik, Modalnya Cuma Cat Doang!)