Otomotifnet.com - Kecelakaan tragis melibatkan Isuzu Panther dan truk.
Dikabarkan terjadi di wilayah Kabupaten Probolinggo, Jatim, (23/3).
Isuzu Panther menghajar keras pantat truk hingga remuk.
Nampak, wajah hingga kabin depan rigsek dan pilar A sampai patah.
(Baca Juga : Panther Sundul Pantat Truk, Wajah Ringsek Menancap di Kolong)
Kaca sudah pecah, sebab wajah hingga pilar A nyungsep ke kolong belakang truk.
Akibatnya, kecelakaan yang tepatnya terjadi di Jl Raya masuk Desa Karang Geger, Pajarakan, Probolinggi, menewaskan enam orang.
Informasi sementara, kecelakaan bermula saat Panther bernopol N 1037 YD berjalan dari arah barat dan menyosor di kolong truk bernopol DK-3860-DN.
Panther lawas tersebut diketahui mengangkut 10 penumpang, terdiri dari 4 perempuan, 4 anak kecil dan 2 laki-laki.
(Baca Juga : Isuzu Panther Pikap Hangus, Sengaja Dibakar Warga Yang Jengkel)