Kejutan MotoGP Amerika 2019, Valentino Rossi Podium, Marc Marquez Telan Pil Pahit

Irsyaad Wijaya - Senin, 15 April 2019 | 09:00 WIB

Pertarungan sengit Alex Rins dengan Valentino Rossi di MotoGP Amerika 2019 (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - MotoGP Amerika 2019 serba banyak kejutan termasuk peraih podium pertama.

Marc Marquez yang digadang-gadang bakal menguasai Circuit of The Americas nyatanya harus menelan pil pahit.

Marquez terjatuh saat sudah memimpin lomba dengan jarak 3 detik.

Sedangkan Valentino Rossi harus puas finish di urutan ke-2.

(Baca Juga : Marc Marquez 'Keceplosan' Ungkap Kelemahan di MotoGP Amerika)

Loh, terus siapa nih yang podium pertama?

Ternyata juara MotoGP Amerika 2019 kali ini direbut oleh pembalap tim Suzuki Ecstar yakni Alex Rins, (15/4).

Artinya, Alex Rins mencatatkan kemenangan pertamanya di kelas MotoGP.

Lantas kejutan lain dari pembalap tim satelit Ducati, Pramac Racing yakni Jack Miller yang bisa merebut podium ketiga.

(Baca Juga : Hasil Kualifikasi MotoGP Amerika, Marquez Pole Position, Rossi Kedua)