Tantang Toyota Rush Dan Daihatsu Terios, DFSK Glory 560 Tawarkan Keunggulan Ini

Ignatius Ferdian - Jumat, 19 April 2019 | 07:00 WIB

DFSK Glory 560 dimensinya sedikit lebih kecil dari Glory 580 (Ignatius Ferdian - )

Head unit itu sudah terintegrasi dengan kamera belakang yang memudahkan saat parkir.

Mobil baru DFSK DFSK Glory 560 juga sudah mengaplikasian smart key yang dipadukan start/stop button untuk mempermudah pengemudi mengakses mobil.

Rianto Prasetyo
Baris kedua DFSK Glory 560

Dari sisi kenyamanan penumpang, mobil baru DFSK Glory 560 ini dilengkapi dengan 29 kompartemen penyimpanan di berbagai sisi.

Jok baris kedua dan ketiga juga bisa dilipat dengan kondisi rata lantai, yang membuat pemilik kendaraan bisa lebih leluasa membawa barang bawaan.

(Baca Juga : Penjualan Mobil Tanah Air Capai 259 Ribu Unit di Kuartal Pertama, Ini 5 Merek Terlaris)

Sedangkan untuk fitur keselamatannya, DFSK coba menyematkan Electric Parking Brake (EPB), untuk sistem pengereman cakram di keempat roda yang dilengkapi Anti-Lock Braking System (ABS) dan Electronic Brake Distribution (EBD).

Lalu Emergency Brake Assist (EBA), Hill Hold Control (HHC), Electronic Stability Control (ESP), sampai Dual Airbag System yang siap memberikan perlindungan ketika mobil mengalami kecelakaan.

Rianto Prasetyo
Mesin DFSK Glory 560 berkapasitas 1500 cc turbocharged

Untuk dapur pacunya, mobil baru DFSK Glory 560 ditunjang mesin 1.500 cc berteknologi Turbocharged dengan tenaga 150 dk di putaran 5.600 rpm dan torsi 230 Nm di rentang putaran 1.800 - 4.000 rpm.

Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan (FWD) melalui transmisi Continuously Variable Transmission (CVT).

Rianto Prasetyo
Suspensi dan kaki-kaki DFSK Glory 560

(Baca Juga : Honda Jazz Terbaru Ada Perpaduan Wajah Mobilio dan Buritan CR-V?)