Michelin Bikin 'Galau' Pembalap MotoGP di Sirkuit Jerez, Ada Yang Baru!

Irsyaad Wijaya - Selasa, 30 April 2019 | 20:05 WIB

Set ban kering yang disediakan oleh ban Michelin ada 3 tipe buat ban depan dan ban belakang, yaitu tipe soft, tipe medium dan hard. (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Para pembalap MotoGP dibuat 'galau' oleh Michelin jelang turun di sirkuit Jerez, Spanyol (5/5/2019).

Sebab, Michelin memberikan empat pilihan ban slick yang dijajal pertama di Spanyol sebagai seri awal MotoGP Eropa.

Pilihan ban depan untuk MotoGP Jerez yakni soft, medium, serta dua hard.

Semua jenis itu memakai tipe asimetris alias kuat di satu sisi dan lemah di sisi lain.

(Baca Juga : Begini Rasanya Ngegas di Sirkuit Jerez, Aspalnya Mulus Banget!)

Sedangkan ban belakang pilihannya sama dan asimetris juga, dengan kuat di sisi kanan ketimbang kiri.

Teknologi itu diusung Michelin karena sirkuit Jeres, Spanyol karakternya banyak tikungan dan pengereman berat ke kanan.

Ditambah lagi, aspal sirkuit Jeres juga baru karena sempat dikeluhakn pembalap banyak rusak.

"Pekan ini adalah ujian besar bagi kami dan serasa gemas seperti kembalinya kami ke MotoGP di 2016," ungkap Piero Taramasso, manajer roda dua Michelin dilansir dari Crash.

(Baca Juga : Ini Kelebihan Karet Sintetis Untuk Ban Menurut Michelin)