Getaran Mesin Motor Berpendingin Udara Sirna, Modal Karet Rp 10 Ribu

Irsyaad Wijaya - Kamis, 16 Mei 2019 | 11:00 WIB

Karet blok peredam getaran mesin (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Getaran berlebih dari mesin motor berpendingin udara bisa diatasi dengan modal minim.

Modalnya cuma Rp 10 ribu dan pasangnya pun gampang.

Bahkan, cara ini pun juga diterapkan oleh beberapa pabrikan.

Caranya adalah dengan menggunakan karet khusus untuk mengurangi getar di mesin.

(Baca Juga: Hasil Tes Oli Dioplos Minyak Goreng, Getaran Mesin Hilang, Suara Halus)

Biasanya banyak yang menyebut dengan nama karet blok.

Sebenarnya karet ini punya fungsi ganda, lebih banyak sebagai isolator atau meredam rambatan panas blok mesin.

Lalu kedua baru deh sebagai peredam getaran mesin.

Walaupun karet ini banyak dijual, masih sedikit yang tahu kalau tersedia karet dengan fungsi seperti ini di pasaran.

(Baca Juga: Vario 125 Techno CVT Getar dan Slip, Obatnya Kampas Ganda PCX 150)

Bentuk karetnya mirip seperti gerigi yang ukurannya sudah sesuai dengan blok silinder di motor berpendingin udara.

Oiya, parts ini pun hanya bisa diaplikasikan ke motor yang berpendingin udara.

Ryan
Karet ini meredam getaran yang terjadi di blok silinder.

Sesuai dengan desainnya, motor yang berpendingin udara memakai blok silinder model kisi.

Nah, pemasangan karet tersebut mudah, tinggal diselipkan diantara kisi blok silinder tadi.

Lebih jelasnya simak videonya di bawah ini: