Knalpot Bobokan Honda BeAT, Asli Purbalingga, Harga Tergantung Leher

Irsyaad Wijaya - Kamis, 23 Mei 2019 | 19:15 WIB

Knalpot bobokan dari WRC asli purbalingga (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Knalpot bobokan, alternatif selain knalpot racing aftermarket.

Keunggulan knalpot bobokan bisa menyesuaikan spesifikasi mesin motor karena diatur saat pembuatannya.

Caranya adalah dengan membobok knalpot standar agar knalpot motor adem, tapi saat digas teriakannya enak.

Yulia Setiawan, pemilik Wawan Racing Concept (WRC), menjelaskan harga knalpot bobokan untuk motor matik di bengkelnya.

(Baca Juga: Yamaha FreeGo Bisa Pakai Knalpot Aftermarket Saudaranya, Gak Perlu Bingung!)

Model gembung rata-rata sama, hanya tinggal memilih menyesuaikan lehernya.

Contohnya untuk Honda BeAT, knalpot bobokan standar racing biasa harganya Rp 400 ribu.

Kalau lehernya cacing harganya menjadi Rp 450 ribu.

Dengan leher rainbow harganya menjadi Rp 550 ribu.

(Baca Juga: Yamaha NMAX Lawan Kodrat, Pakai Dua Silincer Knalpot, Gimana Suaranya?)

"Knalpot standar racing BeAT Full System leher stainless steel (ss) biasa harganya Rp 400 ribu, ss cacing Rp 450 ribu, rainbow Rp 525 ribu," ujar Wawan sapaan akrabnya di bengkel WRC Depok,(22/5).

Selain itu membeli leherya saja juga bisa tergantung bahan.

"Kalau leher aja untuk BeAT atau matik Rp 150 ribu, cacing Rp 200 ribu, rainbow Rp 250 ribu," jelas Wawan yang asli Purbalingga.

Vedhit/GridOto.com
Bengkel knalpot bobokan WRC Depok