Tol Trans Jawa Mulai Berlaku Sistem Satu Arah, Mobil Arah Jakarta Dipaksa Keluar

Irsyaad Wijaya - Kamis, 30 Mei 2019 | 13:30 WIB

Tol satu arah saat mudik, start dari Cikarang Utama (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Sistem satu arah mulai diberlakukan di ruas tol Trans Jawa.

Pemberlakuan dimulai dari tol Jakarta-Cikampek KM 70, di gerbang tol Cikampek Utama hingga gerbang tol Brebes Barat, (30 Mei-2 Juni 2019).

Namun Satlantas Polres Purwakarta mempunyai langkah awal sebelum memulai full sistem satu arah.

Menurut Kasatlantas Polres Purwakarta, AKP Ricky Adipratama pihaknya akan memberlakukan dahulu sistem lawan arah di beberapa titik.

(Baca Juga: Sepanjang Libur Lebaran 2019, Tol Trans Jawa Berlaku Sistem Satu Arah!)

"Tahapan sebelum one way itu adalah jajaran kepolisian di setiap daerahnya akan memberlakukan dulu Contra flow," kata Ricky,(29/5).

Saat contra flow diaktifkan, perlahan mobil dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta akan dikeluarkan menuju gerbang tol terdekat.

Proses pembersihan atau clearance itu dilakukan secara bertahap dengan menyisir jalur.

Pembersihan jalur dikawal oleh jajaran dari Korlantas Mabes Polri, Dirlantas Polda, dan Satlantas Polres di setiap daerah.

(Baca Juga: Tol Trans Jawa Selama Libur Lebaran 2019 Dibuat Sistem Satu Arah, Simak Rutenya)