Bus Rosalia Indah Lompat ke Perkampungan Warga, Truk Angkut Beras Dihempas, 3 Orang Tewas

Ignatius Ferdian - Jumat, 21 Juni 2019 | 11:00 WIB

Kecelakaan antara Bus Rosalia INdah dan truk pengangkut beras (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sebuah Bus Rosalia Indah mental keluar tol setelah menghantam sebuah truk pengangkut beras.

Kecelakaan ini terjadi di ruas tol Pejagan-Pemalang KM 254 B masuk Dusun Rancawuluh, Desa Rancawuluh, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah (20/6/2019).

Seorang warga, Yati mengatakan, saat kejadian dirinya sedang melayani pembeli di tokonya.

Ia mengaku kaget mendengar suara benturan yang keras.

(Baca Juga: Viral Toyota Fortuner Mahar Nikah, Kini Mondok di Kantor Polisi, Uang Setoran Lari Buat Judi)

"Saya dengar suara, duarr kemudian brukkk (suara menabrak tembok pembatas). Saya langsung mendatangi sumber suara. Ternyata kecelakaan bus dan truk," kata Yati.

Tak perlu waktu lama untuknya sampai lokasi. Pasalnya, bus dan truk terjun ke parit di luar jalan tol yang berada tepat di sebelah rumahnya dengan jarak sekitar 3 meter.

"Setelah keluar rumah, saya lihat asap membumbung di atas bus dan truk," ucapnya.

Ia kemudian berteriak meminta tolong warga sekitar. Dalam hitungan menit, lokasi kejadian dikerumuni warga.

(Baca Juga: Jeep Rubicon Terlentang di Jalanan, Yamaha NMAX Jambret Melesat, Handphone Digondol)