Wuling Confero Jadi Low MPV Termurah, Mulai Rp 140 Jutaan, Angsuran Kredit Rp 3 Jutaan!

Irsyaad Wijaya - Rabu, 21 Agustus 2019 | 13:00 WIB

Modifikasi Wuling Confero 2018 Proyek Tahap Pertama (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Produk Low MPV paling murah di Indonesia masih dipegang oleh Wuling Confero.

Sebab, harganya di kisaran Rp 150 jutaan, yang biasanya dihuni kelas LCGC.

Informasi dari salah satu pramuniaga PT SAIC General Motors Wuling di Jakarta, harga per Agustus 2019 yakni mulai Rp 149,8 - Rp 195,3 juta (On The Road Jakarta).

Bahkan, harga tertinggi di angka Rp 195,3 juta itu setara atau bahkan lebih murah dari varian terendah para kompetitornya asal pabrikan Jepang.

(Baca Juga: Belum Ada Dua Tahun, Confero Naik Harga Sampai Rp 20 Juta, Wuling Beri Tanggapan)

Padahal, fitur-fitur yang tersemat di dalam Low MPV asal Tiongkok ini cukup lumayan.

Sebut saja emergency stop signal, ABS+ABD, dual SRS air bag, ISOFIX, tyre pressure monitoring system, dan Open window and trunk, pengaturan AC belakang yang sudah digital dan head unit touchscreen dua din.

Rizky/Otomotifnet
Problem AC Wuling Confero Dingin Tiba-tiba Hilang. Begini Solusinya!

Bahkan, untuk fitur tyre pressure monitoring system, rem cakram depan belakang dan open window and trunk tidak ada di low MPV lainnya yang harganya sudah tembus Rp 200 jutaan ke atas.

Nah, perusahaan pembiayaan resmi Wuling Finance, memungkinkan konsumen memboyongnya Confero S secara kredit.