Toyota Rush Catatkan Penjualan Positif, Daihatsu Terios Cuma Setengahnya, Padahal Kembar?

Ignatius Ferdian - Senin, 26 Agustus 2019 | 19:05 WIB

Ilustrasi All-New Toyota Rush dan All New Daihatsu Terios (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Meski Toyota Rush dan Daihatsu Terios bisa dibilang kembar, namun ternyata nasibnya tidak sama.

Low Sport Utility Vehicle (LSUV) hasil kerja sama antara PT Toyota Astra Motor (TAM) dan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mencatatkan hasil penjualan berbeda.

Mengutip data penjualan yang dikirimkan oleh masing-masing pabrikannya di sepanjang Januari hingga Juli 2019, distribusi Toyota Rush jauh mengungguli Daihatsu Terios.

Selama periode tujuh bulanan tersebut, Toyota Rush berhasil membukukan angka penjualan retail sebanyak 33.400 ribu unit.

(Baca Juga: Suzuki Jimny Baru Gratis! Caranya Cuma Beli All New Ertiga Hingga Periode September 2019)

Jauh lebih banyak dari penjualan retail Daihatsu Terios yang hanya membukukan penjualan retail sebanyak 12.221 unit.

Sedangkan untuk wholesales Toyota Rush tiga kali lipat lebih banyak, jika dibandingkan dengan Daihatsu Terios selama periode tujuh bulanan tersebut.

Toyota Rush berhasil mengumpulkan angka wholesales sebesar 34.100 unit, sementara Daihatsu Terios hanya 9.784 unit.

Jika diperinci, distribusi wholesales Toyota Rush adalah 5.332 unit di Januari, 4.341 unit pada Februari, Maret sebanyak 5.063 unit, April 5.474 unit dan Mei 6.311 unit.

(Baca Juga: Avanza dan Xpander Pasang Kaca Film, Produk Ini Punya Tolak Panas Baik, Mulai Rp 1,5 Jutaan)