Suzuki Nex II Punya Lima Tipe, Semua Varian di Bawah Rp 16 Juta, Ini Detail Perbedaannya

Irsyaad Wijaya - Kamis, 29 Agustus 2019 | 13:30 WIB

Ilustrasi Suzuki Nex II (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Suzuki Nex II menjadi andalan di kelas entry level.

Berbekal mesin 113 cc yang dibekali dengan suplai bahan bakar injeksi.

Nex II tercatat mempunyai lima tipe yang masing-masing memiliki perbedaan.

Terbagi dalam tipe Standard, Sporty Runner, Fancy Dynamic, Elegant Premium dan Elegant Standar.

(Baca Juga: Suzuki Nex II Jadi Skutik Termurah di Indonesia, Beda Nasib di Filipina, Dijual Rp 18 Jutaan)

Standard

SIS
Tipe Standar adalah tipe terendah, fiturnya mirip skutik entry level pada umumnya

Tipe standard sebagai varian terendah dari Nex II dan belum ada keistimewaan fitur di dalamnya.

Headlamp masih menggunakan bohlam konvensional, serta minus komponen-komponen pemanis, seperti visor, cover muffler, serta floorboard guard.

Tidak banyak fitur yang ada di tipe ini, mengingat dari segi harga juga adalah yang termurah.

Nex II tipe standar harganya Rp 15.100.000.