Toyota Bundera Station Wagon Ada di Otobursa 2019, Cuma Satu Unit di Indonesia, Ditawarin Rp 2 Miliar!

Irsyaad Wijaya - Minggu, 1 September 2019 | 09:00 WIB

Toyota Bundera 76 series (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Siapa yang penasaran dengan wujud Toyota Land Cruiser seri 70 rakitan 2019 atau lebih awam disebut 'Bundera'.

Lebih khususnya Land Cruiser seri 76 versi station wagon.

Kalau penasaran bisa langsung ke Otobursa Tumplek Blek 2019 yang digelar di Parkir Timur Senayan, Jakpus (31 Agustus - 1 September).

Istimewanya lagi, unit yang cuma ada satu-satunya di Indonesia ini boleh dipinang.

(Baca Juga: Charmant, Galant, Hingga Celica Gaya Rally Look Nongkrong di Otobursa Tumplek Blek 2019)

Irsyaad Wijaya/Otomotifnet.com
Toyota Land Cruiser seri 76 Station Wagon

Tapi sesuai dengan statusnya yang rare item di Tanah Air, harga yang ditawarin juga spesial.

"Dijual Rp 2,150 miliar nih, hehehe,' kekeh Teddy yang beralamat di BSD, Tangerang.

Lanjut Ia bercerita, Bundera versi lima pintu ini built up dari Jepang dan baru mendarat di Indonesia satu minggu yang lalu.

Keistimewaan lain menurutnya dari sektor mesin, sebab seri pertama yang menggendong jantung pacu berkode VDJ berkonfigurasi V8 4.500 cc dan sudah euro5.