Menengok ke situs EV West, EV Conversion Kit buat VW Kodok ini dijual US$ 16.893 atau setara dengan Rp 240.000.000 (kurs US$ 1= Rp 14.200).
Sama dengan banderol Honda Jazz M/T yakni Rp 232.500.000.
Menurut Rudi, untuk memasang EV Conversion Kit ini sangat mudah, mulai pengerjaan sampai bisa jalan hanya butuh waktu sekitar 2 minggu.
Soalnya, EV Conversion Kit memang khusus dirancang buat VW Super Beetle produksi 1956-1977.
VW Kodok listrik ini dipakai setiap hari oleh Rudi sebagai tranportasi ke kantor.
(Baca Juga: Nissan Akan Jual Mobil Listrik Leaf 2020, Harga Sekarang Rp 432 Juta)
"Jarak tempuh mobil ini sekitar 150 km, sudah sangat cukup buat keperluan sehari-hari saya di Jakarta," ujar pria ramah ini sambil tersenyum.
Untuk pengisian ulang baterai hingga penuh, VW Kodok listrik ini hanya membutuhkan waktu 4-5 jam saja.
Untuk mengisinya tinggal dicolok di sumber listrik di rumah atau di kantor.
"Simple, sampai kantor colok terus pas pulang sudah penuh lagi, begitu juga ketika sampai rumah, langsung colok lagi," tutupnya.