AMMDes dan Esemka Jadi Andalan Kemenperin, Solusi Majukan Perekonomian Desa

Ignatius Ferdian - Selasa, 24 September 2019 | 20:00 WIB

Ilustrasi. Jokowi saat mengunjungi pabrik Esemka (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Jadi solusi memajukan pertumbuhan perekonomian desa, AMMDes dan Esemka jadi andalan Kementrian Perindustrian

Hal ini disampaikan Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan Kemenperin, Putu Juli Ardika pada gelaran Teknologi Tepat Guna (TTG) Nasional XXI tahun 2019 di Bengkulu.

Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 22 hingga 25 September 2019 di Bengkulu, Sumatera.

“Guna mendukung tujuan tersebut, maka kami tunjukkan beberapa karya anak bangsa dari industri kita," kata Putu di Jakarta (24/9/2019).

(Baca Juga: Pabrik Esemka di Cileungsi Kok Berubah Isi? Penuh City Car dan Sedan Tiongkok)

"Contohnya, Alat Mekanis Multiguna Pedesaan (AMMDes) yang diproduksi PT KMWI telah mendapat pujian dari Bapak Eko Putro Sandjojo, karena dapat meningkatkan produktivitas di pedesaan secara lebih efektif. Sehingga mendorong kegiatan ekonomi dan penguasaan teknologi tepat guna,” sambungnya.

Ia menilai, salah satunya adalah AMMDes pengolah serabut kelapa cukup mendapat perhatian dari para pengunjung.

Sebab, dalam menjalankan hilirisasi industri kelapa, serabut kelapa itu bisa banyak dimanfaatkan menjadi produk yang bernilai tambah tinggi.

"Misalnya untuk jok, panel dan insulator kendaraan bermotor,” ujar Putu.

(Baca Juga: Pabrik Mobil Esemka Terkuak, Ada 200-300 Karyawan, Sehari Produksi 20 Mobil)