Datsun GO Warna Mencolok, Dua Mata Melotot Identitas, Kreasi Mooneyes

Rendy Surya - Minggu, 29 September 2019 | 13:30 WIB

Datsun GO hasil kolaborasi Datsun Indonesia dan Mooneyes (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com - Salah satu mobil yang menarik perhatian pengunjung Indonesia Modification Expo (IMX) 2019 lalu adalah Datsun GO warna kuning ini.

Tampilannya lucu, imut eye catching dengan logo Mooneyes.

Sekadar informasi Mooneyes adalah merek aksesori dan produk aftermarket asal Amerika yang terkenal di dunia hot rod dan custom culture.

Merek ini jadi salah satu ikon dunia aftermarket sejak tahun 50-an.

Rendy
Datsun GO hasil kolaborasi Datsun Indonesia dan Mooneyes

Nah, yang unik adalah kolaborasi antara Mooneyes dan Datsun Indonesia.

Ini menjadi kolaborasi pertama di dunia, antara Mooneyes dan Datsun GO.

Bahkan Shige Suganuma, pemilik merek Mooneyes datang langsung dari Jepang ke acara IMX 2019 untuk melihat mobil kolaborasi ini.

“Kita sumbang konsep modifikasinya, desain livery-nya dibikin langsung oleh pinstriper Mooneyes asal Jepang, Hiro ‘Wildman’ Ishii,” kata Shige-san.

Rendy
Tim Otomotifnet yang juga menjadi teman dekat Shige Suganuma pemilik Mooneyes berpose bareng

Rendy
Datsun GO hasil kolaborasi Datsun Indonesia dan Mooneyes

Konsepnya adalah membuat tampilan eksterior Datsun GO ini tampil lucu dengan pernak-pernik Mooneyes.

Paling mudah terlihat adalah warna bodi.

Keseluruhan bodi dilapis stiker warna kuning khas Mooneyes, lantas stiker livery-nya diimplementasikan langsung dari coretan desain pinstriper Mooneyes, Hiro ‘Wildman’ Ishii.

Terlihat logo dua mata Mooneyes jadi ikonnya.

Rendy
Datsun GO hasil kolaborasi Datsun Indonesia dan Mooneyes

Untuk bagian kaki-kaki, Shige juga minta dipasangkan Moon Disc pada keempat roda.

Moon Disc adalah sejenis wheel dop yang menempel pada bagian luar pelek.

Moon Disc ini termasuk produk favorit dan legendaris yang dijual Mooneyes.

Satu set 4 buah ini menempel pada pelek kaleng ukuran 15 inci menggunakan tiga buah baut.

Rendy
Datsun GO hasil kolaborasi Datsun Indonesia dan Mooneyes

Rendy
Datsun GO hasil kolaborasi Datsun Indonesia dan Mooneyes

Soal ketinggian mobil, Shige juga minta agar dibikin seceper mungkin, bahkan menyisakan setengah bagian dinding ban saja.

Makanya bagian suspensi dipangkas secara custom untuk mendapatkannya.

Untuk ban yang dipakai gunakan Achilles  ATR K Sport.

Berbagai aksesori lucu juga menghiasi Datsun GO ini, seperti Mooneyes antenna  topper, Mooneyes wiper emblem hingga Mooneyes hood pin.

Rendy
Datsun GO hasil kolaborasi Datsun Indonesia dan Mooneyes

Dari mobil seperti ini rasanya bisa menjadikan sebuah inspirasi modifikasi, bahwa mendandani mobil kecil seperti LCGC tak perlu habiskan dana besar dengan peranti yang ‘over spec’.

Cukup bikin konsep lucu dengan aksesori saja rasanya menjadi menyenangkan juga eye catching. Tertarik?

Rendy
Datsun GO hasil kolaborasi Datsun Indonesia dan Mooneyes